JAKARTA, iNews.id - Sejumlah infrastruktur yang baru dibangun di Jakarta, seperti underpass Matraman dan flyover Cipinang menjadi korban aksi vandalisme orang tak dikenal. Fasilitas ini menjadi kotor akibat coretan cat semprot.
Sementara itu, belum genap sebulan diresmikan untuk diuji coba, underpass atau lintas bawah Matraman, Jakarta Timur juga menjadi korban tangan-tangan jahil. Sejumlah coretan terlihat di beberapa bagian tembok yang berada di sebelah kiri dan kanan jalan.
Rencananya, Pemprov DKI Jakarta akan menambah pengamanan di seluruh underpass dan flyover di Jakarta untuk menghindari aksi serupa.
Video Editor: Alvian Surya