JAKARTA, iNews.id - Lima berita pilihan dalam HOT 5 iNews, Senin (19/12/2022). Berita pertama, seorang oknum anggota TNI Angkatan Udara (AU), di Tangerang, Banten tega menganiaya mertuanya sendiri hingga babak belur. Peristiwa ini bermula saat pelaku ingin mengambil anaknya dari tangan mertuanya.
Berita kedua, lebih dari sepekan menghilang, keluarga Malika bocah berusia 6 tahun yang diculik manusia gerobak, terus berusaha mencari keberadaan sang buah hatinya. Menurut pihak Kepolisian, Malika diduga sudah dibawa ke luar Jakarta.
Berita ketiga, seorang Kepala Dusun di Pasuruan, Jawa Timur, diduga diculik oleh empat orang tidak dikenal. Saat diculik, korban sempat disekap dan dianiaya sebelum akhirnya dibuang di kawasan Porong, Sidoarjo.
Berita keempat, lomba tarik tambang massal di Kota Makassar, Sulawesi Selatan menelan korban jiwa. Satu orang tewas dan sejumlah peserta lomba lainnya yang mengalami luka-luka dilarikan ke sejumlah rumah sakit.
Berita kelima, Laksamana TNI Yudo Margono yang sebelumnya menjabat Kepala Staf Angkatan Laut, dilantik Presiden menjadi Panglima TNI menggantikan Jenderal TNI Andika Perkasa yang telah berakhir masa jabatannya.