HOT 5 iNews, Sepak Bola Tarkam Berujung Ricuh dan Sakit Hati Pria Beristri Bakar Rumah Selingkuhannya

Tim MNC Portal
Ariek Riyanto
Lima berita pilihan dalam HOT 5 iNews, Senin (26/9/2022).

JAKARTA, iNews.id - Lima berita pilihan dalam HOT 5 iNews, Senin (26/9/2022). Berita pertama, pertandingan sepak bola tarkam di Pegiringan, Pemalang, Jawa Tengah (Jateng), berujung ricuh. Kericuhan terjadi lantaran penonton menilai panitia memihak salah satu tim sepak bola. Sehingga suporter dan pemain terlibat adu jotos saat pertandingan berlangsung.

Berita kedua, dua orang yang berprofesi guru di Muna Barat, Sulawesi Tenggara, terlibat perselisihan yang berujung maut. Perkelahian yang terjadi di Pasar Kambwuna Lasehao, Muna ini mengakibatkan satu orang meninggal dunia.

Berita ketiga, seorang pria beristri membakar rumah selingkuhannya sendiri di Sragen, Jawa Tengah (Jateng). Hal ini dipicu oleh pelaku yang kesal merasa dikhianati, karena selingkuhannya tega meninggalkannya dan kembali ke suami aslinya.

Berita keempat, Masyarakat Anti Korupsi (MAKI) membongkar momen Gubernur Papua Lukas Enembe berjudi di kasino di sejumlah negara. Terkait dengan temuan tersebut pengacara Lukas Enembe menolak untuk berkomentar.

Berita kelima, Kuasa hukum Ferdy Sambo memberi sinyal akan menggugat Polri atas pemecatan kliennya dari Korps Bhayangkara. Rencananya gugatan tersebut akan dilayangkan ke Pengadilan Tata usaha Negara atau PTUN.

Editor : Wahyu Triyogo
Artikel Terkait
Video
3 tahun lalu

HOT 5 iNews, Eksekusi Lahan di Duren Sawit Ricuh dan Guru Honorer Dipecat karena Kritik Ridwan Kamil

Video
3 tahun lalu

HOT 5 iNews, Tim SAR Temukan 11 Jenazah Korban Longsor Natuna dan KPK Kembali Panggil Hercules

Video
3 tahun lalu

HOT 5 iNews, Evakuasi Kapal Karam Berlangsung Dramatis dan Warga Tabrakan Mobilnya ke Pelaku Klitih

Video
3 tahun lalu

Banjir Luapan Kali Ciliwung di Kebon Pala dan Bharada E Tak Jadi Dipenjara di Lapas Salemba

Video
3 tahun lalu

HOT 5 iNews, Helikopter Polda Jatim Mendarat Darurat dan Anak Ditjen Pajak Jadi Tersangka

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal