MEDAN, iNews.id - Presiden Joko Widodo menonton laga final sepak bola SEA Games 2023. Presiden menonton dari Rumah Dinas Wali Kota Medan, Bobby Nasution.
Hasil laga, Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Thailand 5-2. Kemenangan itu disambut bahagia oleh Presiden Jokowi. Presiden bahkan mentraktir semua rombongan untuk makan durian.