MEDAN, iNews.id - Horja Godang Kahiyang-Bobby dimulai dengan serangkaian acara adat yang dimulai sejak Jumat (24/11/2017) pagi. Diawali dengan penyembelihan kerbau, pesta adat Kahiyang-Bobby berlangsung semalam suntuk.
Beragam prosesi adat dilakukan dalam acara tersebut. Seluruh rangkaian adat diikuti para tetua adat dan para Raja Mandailing. Usai istirahat, sidang adat dilakukan membahas pemberian gelar adat untuk Kahiyang dan Bobby. Acara adat akan berlangsung hingga jam 8 pagi esok hari.Video Editor: Alvian Surya