JAKARTA, iNews.id - Enah (56), wanita penjual sayur keliling menderita luka bakar di beberapa bagian tubuh akibat disiram air keras oleh orang tidak dikenal di Meruya Utara, Kembangan, Jakarta Barat. Penyiraman terjadi saat korban pulang usai berjualan di Jalan Taman Aries Utama I.
Dari rekaman CCTV di sekitar tempat kejadian perkara, pelaku menjalankan aksinya dengan mengendarai sepeda motor. Berikut video selengkapnya.
Video Editor: Ifaldi Musyadat