JAKARTA, iNews.id - Relawan Puan DKI Jakarta bagikan 1.000 paket sembako bagi masyarakat kurang mampu. Kegiatan ini dilakukan serempak di 5 kota Administrasi Jakarta pada, Jumat (30/12/2022).
Sembako diharapkan dapat meringankan beban masyarakat. Kegiatan ini juga dijadikan momen merapatkan barisan pendukung pendukung Puan. Selain itu juga untuk mensosialisasikan Puan Maharani sebagai calon presiden tahun 2024 mendatang.