JAKARTA, iNews.id - Taman Impian Jaya Ancol kembali menghadirkan event spesial, Dufan Night di awal tahun 2022. Acara yang digelar pada 7-8 Januari 2022 ini dimulai sejak pukul 17.00 WIB-21.00 WIB.
Banyak masyarakat yang sangat antusias dengan pergelaran acara ini. Hal ini terlihat dari panjangnya antrean pengunjung di sejumlah wahana.
Kemeriahan bertambah dengan pancaran lampu malam yang mempercantik suasana di setiap wahana. Di depan wahana, panggung yang melantunkan alunan musik untuk menghibur pengunjung yang mengantre. Perhelatan Dufan Night ini merupakan yang kedua kalinya diselenggarakan.