ASAHAN, iNews.id - Seorang guru olahraga bernama Asliani Siregar jadi korban kekerasan pelatih renang di Kisaran, Asahan, Sumatra Utara. Dia berkali-kali ditendang termasuk di bagian kemaluannya hingga pingsan dan jatuh ke kolam.
Rupanya, keduanya sempat bersitegang masalah penggunaan kolam renang. Menurut Asliani, kejadian bermula saat dia membawa anak didiknya untuk berlatih di kolam renang. Namun, pelaku berusaha menghalau murid-muridnya dan mengeluarkan kata kasar.
Cekcok tak bisa dihindarkan. Sang pelatih bahkan tega menendang Asliani. Meski sempat melakukan perlawanan, Asliani tetap tumbang usai area kemaluannya ditendang hingga pingsan dan jatuh ke kolam.
Beruntung, penjaga kolam berhasil membawanya ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan. Ketua ISORI Asahan, Taufik menyayangkan aksi kekerasan yang dilakukan pelatih renang tersebut.
Apalagi aksinya terjadi di depan anak didik. Atas tindakan kekerasan tersebut, suami korban telah melaporkan pelatih renang ke Mapolres Asahan dan berharap pelaku mendapatkan hukuman setimpal atas perbuatannya.