2 Orang Tewas akibat Cuaca Buruk di Tunisia

Nathania Riris Michico
Pemerintah setempat membersihkan jalan yang tertutup salju di Tunisia, 25 Januari 2019 (Foto: AFP/Fawzi Dridi)

TUNIS, iNews.id - Cuaca buruk dan badai salju melanda Tunisia dalam 24 jam terakhir. Kementerian dalam negeri Tunisia menyatakan dua orang tewas dan beberapa wilayah berjuang melawan lebatnya salju.

Saat ini upaya dilakukan untuk mengevakuasi tubuh seorang perempuan yang mobilnya tersapu oleh banjir. Namun kementerian tak menyebutkan lokasi perempuan tersebut.

Dilaporkan AFP, Sabtu (26/1/2019), seorang pria berusia 40 tahun yang menderita masalah kesehatan mental ditemukan tewas pada Jumat pagi setelah menghabiskan malam di luar di wilayah Jendouba timur laut.

Beberapa wilayah dilaporkan dalam kondisi tanpa listrik dan banyak jalan yang tidak bisa dilalui; antara lain di Kef, Jendouba, Siliana, dan Kasserine.

Lebih dari 100 orang yang terjebak dalam kendaraan mereka diangkut ke penginapan darurat, sementara sekitar 100 orang lain yang terkena dampak banjir sudah dievakuasi.

Tunisia diketahui bersiaga karena cuaca buruk sejak Rabu (23/1/2019).

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Nasional
5 hari lalu

BMKG Peringatkan Gelombang Tinggi hingga 4 Meter, Ini Daftar Wilayah Terdampak

Nasional
7 hari lalu

Hujan Lebat dan Angin Kencang Ancam Sejumlah Wilayah RI 2–8 Januari 2026!

Nasional
13 hari lalu

Menpar Akui Wisatawan Lokal ke Bali Turun gegara Kabar Cuaca Buruk

Nasional
27 hari lalu

Waspada Cuaca Ekstrem! 2 Bibit Siklon Mengintai Wilayah Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal