AMSTERDAM, iNews.id - Kebun binatang di Belanda terpaksa ditutup pada Senin (30/8/2021) setelah dua ekor serigala lepas dari kandangnya. Ini merupakan kali kedua kebun binatang ditutup dalam 10 bulan terakhir akibat pemicu yang sama.
Pengunjung Kebun Binatang Amersfoort panik setelah melihat serigala berkeliaran di taman yang kemudian melapor petugas. Mereka diminta berlindung dan waspada sementara petugas memburu kedua serigala tersebut.
Seorang pengunjung, Eric Bax, mengatakan kepada RTL Nieuws, melihat salah satu serigala berkeliaran. Saat itu dia bersama kekasih dan seorang putranya.
"Tiba-tiba kami melihat serigala berjalan melalui semak-semak, saya langsung menggendong anak dan lari. Kekasih saya langsung menelepon polisi dan bersama beberapa pengunjung lain kami memasang barikade," katanya.
Sementata itu Kebun Binatang Amersfoort masih menyelidiki bagaimana serigala bisa kabur dari kandang. Mereka memastika serigala tersebut tidak membahayakan manusia.