MADINAH, iNews.id - Masjid Nabawi di Madinah, Arab Saudi, pada Ramadhan 2025 menerima 4.000 jemaah peserta i'tikaf. Mereka berasal dari 120 negara yang telah mendaftar secara online.
Muslim dan Muslimah tersebut akan menghabiskan waktu 10 hari terakhir Ramadhan dengan beribadah. Bahkan para jemaah mungkin tak meninggalkan masjid selama periode tersebut.
Oleh karena itu Otoritas Umum untuk Perawatan Dua Masjid Suci menyediakan segala kebutuhan para jemaah, termasuk makanan untuk buka puasa, makan malam, dan sahur, serta fasilitas kebersihan pribadi.
Mereka diberi area khusus untuk ibadah agar tidak terganggu oleh aktivitas jemaah reguler. Area tersebut meliputi bagian atap sebelah Barat yang bisa diakses melalui tangga No. 6 dan 10 bagian timur laut, serta pintu masuk 24 dan 25A.
Layanan lain yang disediakan adalah meja khusus, loker, klinik medis, pertolongan pertama, serta penerjemah dalam berbagai bahasa. Bukan hanya itu, otoritas juga menawarkan konsultasi keislaman.