Anak-Anak Gaza Meninggal akibat Kekurangan Gizi dan Dehidrasi Terus Bertambah

Ahmad Islamy Jamil
Anak-anak Palestina menunggu makanan yang dimasak di dapur amal di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Rafah, Jalur Gaza, pada 13 Februari 2024. (Foto: Reuters)

GAZA, iNews.id – Empat anak dilaporkan meninggal karena kekurangan gizi dan dehidrasi di Gaza, Jumat (1/3/2024). Kematian mereka menambah daftar anak-anak yang mati kelaparan di wilayah kantong Palestina yang sedang dilanda perang itu.

Juru Bicara Kementerian Kesehatan Gaza, Ashraf al-Qudra mengatakan, keempat anak itu meninggal di Rumah Sakit Kamal Adwan di Gaza Utara. Dia mencatat, total anak yang meninggal akibat kekurangan gizi dan dehidrasi di Jalur Gaza kini berjumlah 10 orang.

Sebelumnya pada Jumat, Badan Kemanusiaan PBB (OCHA) mengatakan kepada wartawan bahwa jika situasi konflik tidak berubah, bencana kelaparan bisa dipastikan tidak akan terelakkan di Gaza. “Jika bencana kelaparan sudah diumumkan (di Gaza), sudah terlambat bagi banyak orang (untuk mengambil tindakan),” kata Jubir OCHA, Jens Laerke.

AFP melansir, kondisi kemanusiaan yang mengerikan di Gaza semakin menyedot perhatian dunia pada Kamis (29/2/2024), tatkala militer Israel membantai lebih dari 100 warga Palestina yang sedang mengantre menunggu bantuan makanan. Pasukan zionis melepaskan tembakan secara membabi buta terhadap warga sipil Gaza menggunakan tank, drone, dan senjata lainnya.

Pada Jumat, para pemimpin dunia menyerukan penyelidikan atas pembantaian di Gaza itu. Mereka juga mendesak diadakannya gencatan senjata, setelah hampir lima bulan berlangsungnya perang di wilayah kantong Palestina itu.

Perang di Gaza dimulai dengan serangan mendadak para pejuang Hamas terhadap Israel Selatan pada 7 Oktober 2023. Serangan itu menyebabkan tewasnya sekitar 1.200 orang Israel. Selain itu, Hamas juga menawan 240 warga Israel lainnya dalam operasi yang dinamai “Banjir al-Aqsa” itu.

Serangan balasan Israel untuk melenyapkan Hamas di Gaza kini telah menewaskan sedikitnya 30.228 warga Palestina. Sebagian besar dari mereka yang gugur itu adalah perempuan dan anak-anak.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
6 jam lalu

Chiki Fawzi Ajak Publik Aware soal Kondisi di Gaza: Ini Bisa Terjadi di Kita kalau Abai

Internasional
20 jam lalu

Prancis Kirim Tentara ke Israel, Awasi Gencatan Senjata Gaza

Internasional
2 hari lalu

Serangan Israel ke Gaza Tewaskan 104 Orang dalam Semalam, Begini Komentar Trump

Internasional
2 hari lalu

PBB Terkejut Israel Bantai 100 Lebih Warga Gaza dalam Semalam saat Gencatan Senjata

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal