RIYADH, iNews.id – Departemen Luar Negeri AS memuji upaya Kerajaan Arab Saudi dalam meningkatkan standar dan prosedur serta penggunaan teknologi dan alat terbaru di bidang keamanan, terutama dalam memerangi terorisme dan pendanaan teroris. Hal itu diungkapkan Kantor Berita Arab Saudi (SPA), pekan lalu.
Menurut SPA, dalam laporan tahunan mengenai penanggulangan terorisme pada 2022, Deplu AS juga memberikan penghargaan kepada Riyadh atas peningkatan keamanan dan persyaratan internasional untuk penerbitan paspor Saudi. Negeri padang pasir itu juga mendapat apresiasi Washington DC karena memperketat pemantauan lintas batas dan daftar pelancong di perlintasan darat, laut, dan udara.
Arab Saudi juga dipuji atas keseriusan kerajaan itu dalam memerangi teror dan ujaran kebencian dengan merancang undang-undang yang menetapkan semua tindakan tersebut sebagai kejahatan.
“Selain itu, apresiasi diberikan kepada Riyadh karena mendorong moderasi dan toleransi melalui lembaga pemerintah dan nonpemerintah di negara Arab itu, termasuk Pusat Global untuk Memerangi Ideologi Ekstremis (Etidal), Pusat Rehabilitasi, Pusat Perang Ideologis (IWC), dan Liga Dunia Islam,” kata SPA.
Laporan tersebut juga menyoroti peran penting Arab Saudi di tingkat regional dan global dalam mendukung inisiatif di bidang pemberantasan terorisme dan pendanaan teroris serta narasi ekstremis melalui keanggotaan Riyadh di berbagai organisasi internasional. Mulai dari G20, Forum Global untuk Memerangi Terorisme, Kantor PBB untuk Kontraterorisme, dan Koalisi Kontraterorisme Militer Islam.
“Laporan tersebut juga menggarisbawahi penurunan besar serangan teror di Kerajaan Arab Saudi,” ungkap SPA.