Banjir Terjang Jerman Tewaskan Petugas Damkar, 2 Hilang

Umaya Khusniah
Banjir melanda Kota Hagen di Jerman. (Foto: Reuters)

BERLIN, iNews.id - Banjir melanda beberapa wilayah di Jerman, Rabu (14/7/2021). Banjir ini merupakan yang pertama kali dalam 25 tahun terakhir. 

Akibat banjir tersebut, seorang petugas pemadam kebakaran tewas tenggelam dan dua laki-laki berusia 53 dan 81 hilang. Banjir juga menggangu transportasi kereta api, jalanan dan sungai di sebagian besar wilayah Jerman.  

"Petugas pemadam kebakaran meninggal ketika dia kehilangan pijakannya di air banjir dan hanyut," kata pihak berwenang.

Para tentara pun dikerahkan untuk membantu mengevakuasi penduduk. Mereka juga ditugaskan membersihkan beberapa area kota.

Dilansir dari Reuters, Dinas Cuaca Jerman mengeluarkan peringatan cuaca ekstrem untuk beberapa bagian dari tiga negara bagian. Selain itu, Kota Hagen yang berpenduduk 180.000 orang dalam kondisi darurat akibat meluapnya Sungai Volme.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Megapolitan
20 jam lalu

Hujan Deras, Kemang Utara Jaksel Terendam Banjir!

Internasional
24 jam lalu

Dihantam Topan Kalmaegi Tewaskan 204 Orang, Filipina kini Bersiap Hadapi Topan Fungwong

Internasional
1 hari lalu

Renggut Hampir 200 Nyawa di Filipina, Topan Kalmaegi kini Porak-porandakan Vietnam

Megapolitan
2 hari lalu

Pramono Tinjau Kali Krukut di Jaksel: Aliran Sungainya Sudah Tidak Normal

Internasional
3 hari lalu

Bertambah, Korban Tewas akibat Amukan Topan Kalmaegi di Filipina Jadi 140 Orang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal