Banjir Terjang Rio de Janeiro Brasil, Korban Tewas Jadi 10 Orang

Nathania Riris Michico
Banjir melanda wilayah Rio de Janeiro Brasil. (FOTO: AFP/CARL DE SOUZA)

RIO DE JANEIRO, iNews.id - Banjir yang disebabkan hujan lebat di Rio de Janeiro, Brasil, terus memakan korban. Sedikitnya 10 orang tewas akibat banjir.

Para pejabat mengatakan, saat ini para pekerja darurat masih berupaya menyelamatkan warga yang terperangkap banjir dan melakukan prose pembersihan jalan dengan cepat.

Hujan amat deras mengguyur wilayah Rio sejak Senin (8/4) malam dan berlanjut hingga Selasa waktu setempat, yang memicu banjir bandang. Banjir dengan cepat meluas dan menyebabkan jalan tergenang, pohon tumbang; dan menyapu mobil yang ada di jalanan.

Zona selatan kota itu, yang meliputi tempat-tempat wisata turis Copacabana dan Ipanema serta beberapa daerah kumuh, juga terkena dampak paling parah.

Aliran air yang deras masuk ke bangunan apartemen dan toko-toko, membawa lumpur dan puing-puing.

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Buletin
11 jam lalu

Viral, Detik-Detik Warga Cilegon Diselamatkan dari Arus Banjir

Megapolitan
17 jam lalu

Pemerintah Modifikasi Cuaca di Jakarta 5 Hari ke Depan, Antisipasi Banjir

Megapolitan
22 jam lalu

Banjir Belum Surut, 11 RT di Jakarta Masih Terendam  

Megapolitan
1 hari lalu

Banjir Rendam Tol Sedyatmo Arah Bandara Soetta, Lalu Lintas Padat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal