Bantu Gagalkan Hillary Clinton, Trump Jr: Saya Tak Takut Dipenjara

Nathania Riris Michico
Putra tertua Presiden AS Donald Trump, Donald Trump Jr. (Foto: AFP)

WASHINGTON, iNews.id - Donald Trump Jr, putra tertua Presiden Amerika Serikat Donald Trump, mengaku tak khawatir jika dipenjara terkait perannya dalam menggali informasi soal Hillary Clinton di pilpres AS 2016.

Bahkan, dia sama sekali tidak takut meski penyelidik 'menciptakan' kesulitan hukum baginya.

Dalam sebuah wawancara, seperti dilaporkan AFP, Rabu (12/9/2018), Trump Jr juga menyerang pejabat senior pemerintah yang menulis artikel anonim di New York Times, yang menyebut kacaunya situasi di Gedung Putih. Dia mengakui, lingkaran orang-orang dalam yang dipercaya Trump menyusut sejak publikasi itu.

Dia juga menyebut artikel tersebut sebagai hal menjijikkan.

Saat ini, Trump Jr berada di bawah pengawasan atas perannya dalam upaya nyata memperoleh berbagai informasi buruk soal Hillary Clinton dari sumber-sumber Rusia selama kampanye pilpres 2016.

Termasuk saat dia bertemu dengan seorang pengacara Rusia dan pejabat kampanye Trump lain pada Juni 2016 di Trump Tower.

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Internasional
5 jam lalu

Nah, Mantan Presiden Rusia Klaim Warga Greenland Ingin Bergabung dengan Negaranya

Internasional
7 jam lalu

Greenland Tegaskan Tak Rela Dicaplok AS Apa pun Alasannya

Internasional
8 jam lalu

Tolak Dicaplok, Greenland Peringatkan AS Masih Anggota NATO

Internasional
9 jam lalu

Anggota DPR AS Siapkan RUU Beri Jalan Trump Caplok Greenland

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal