Bocah Perempuan Meninggal saat Tidur, Ibu Menyesal Tak Divaksin Covid

Ahmad Islamy Jamil
Ilustrasi balita sedang tidur. (Foto: Pixabay)

AUSTIN, iNews.id – Seorang bocah perempuan berusia empat tahun, Kali Cook, meninggal saat tidur. Gadis mungil itu kehilangan nyawanya sehari setelah ibunya dinyatakan positif Covid.

Ibunya yang belum pernah mendapatkan vaksinasi Covid-19, mengaku sebagai seorang antivaksin. Namun, setelah kehilangan sang buah hati, perempuan itu kini menyesal.

“Kami semua sangat hancur…. Tak tahu bagaimana kami akan melewati hidup ini tanpa cahayanya (Kali Cook),” ujar ibu bocah itu, Karra Harwood, dikutip Mirror, Sabtu (11/9/2021).

Pejabat kesehatan di Galveston County, Texas, Amerika Serikat, menyebut peristiwa yang menimpa Cook adalah kasus kematian pertama pada anak yang terkait dengan virus corona di daerah tersebut. “Ini adalah kematian termuda terkait Covid-19 yang dilaporkan distrik kesehatan dan yang pertama pada seseorang berusia 10 tahun ke bawah,” kata pejabat itu.

Kepada Daily News, Harwood mengatakan, keluarganya menyesali keputusan mereka selama ini yang tak mau divaksinasi Covid. “Saya adalah salah satu orang yang anti (terhadap vaksinasi), saya menentangnya. Sekarang, saya berharap tidak pernah seperti itu,” ujarnya.

Harwood mengatakan, saat dia dinyatakan positif Covid pada Senin (6/9/2021), keluarganya langsung diisolasi alias dikarantina. Selama berada di dalam rumah, dia sudah berusaha menjauh dari gadis kecilnya karena tidak ingin sang buah hati terkena penyakit itu. 

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Internasional
2 jam lalu

Jabat Wali Kota Muslim New York Pertama, Mamdani Simbol Perlawanan Minoritas di AS

Internasional
2 jam lalu

Pernah Gabung Al Qaeda, Presiden Suriah Al Sharaa: Itu Masa Lalu!

Internasional
3 jam lalu

Amerika Dukung Kerja Sama Keamanan Israel dan Suriah

Internasional
4 jam lalu

Pesawat Bawa Bantuan Jatuh Timpa Permukiman Warga di Florida AS

Internasional
4 jam lalu

Trump Puji Presiden Suriah Pemimpin Tangguh: Dia Orang yang Keras, Saya Menyukainya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal