Bom Bunuh Diri Meledak saat Konvoi Tentara, 3 Prajurit dan 3 Anak Tewas

Umaya Khusniah
Bom bunuh diri meledak saat konvoi tentara di Pakistan sebelah barat laut. (Foto: Inter-Services Public Relations (ISPR))

KARACHI, iNews.id - Bom bunuh diri meledak saat konvoi tentara di Pakistan sebelah barat laut. Akibat aksi ini, enam orang tewas termasuk tiga di antaranya anak-anak. 

Serangan ini terjadi di sekitar Miranshah, ibu kota distrik Waziristan, dekat perbatasan Afghanistan, Minggu (15/5/2022). Tiga korban tewas merupakan tentara. 

Sejauh ini belum ada kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas serangan tersebut. Namun, badan keamanan menyalahkan Tehreek-e-Taliban Pakistan (TTP), yang telah lama menargetkan pasukan keamanan dari seberang perbatasan.

Pernyataan militer menjelaskan, distrik Waziristan Utara yang bergolak merupakan bekas tempat berdirinya Tehreek-e-Taliban Pakistan (TTP), sebuah konsorsium kelompok militan yang berbeda di Pakistan. 

TTP terdesak ke Afghanistan pada 2014 menyusul serangan militer skala besar termasuk di Waziristan Utara, bekas markas kelompok militan. Sejak itu, kelompok itu telah beroperasi dari sisi perbatasan Afghanistan.

Pakistan telah memperkirakan penghentian serangan dari sisi perbatasan Afghanistan setelah Taliban naik ke tampuk kekuasaan. Tetapi negara itu masih menghadapi serangkaian serangan mematikan.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Bertemu Prabowo, Dubes Pakistan Tawarkan Produksi Susu untuk MBG

Internasional
8 hari lalu

Diguncang Bom Bunuh Diri Tewaskan 12 Orang, Pakistan Tuduh India

Internasional
8 hari lalu

Bom Bunuh Diri Guncang Kantor Pengadilan Pakistan, 12 Orang Tewas

Megapolitan
12 hari lalu

Daftar Temuan Barang Bukti di TKP Ledakan SMAN 72, Senpi hingga Remote Pengendali

Internasional
17 hari lalu

Gempa M6,3 Guncang Afghanistan, 20 Orang Tewas 320 Luka

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal