Bom Perang Dunia II Ditemukan di Italia, Lebih dari 50.000 Orang Dievakuasi

Nathania Riris Michico
Ilustrasi bom Perang Dunia II. (FOTO: AFP)

ROMA, iNews.id - Lebih dari 54.000 orang dievakuasi ketika bom Perang Dunia II ditemukan di Kota Brindisi, Italia selatan. Operasi mengamankan bom itu dilakukan Minggu (15/12/2019).

Bom Inggris, yang memiliki panjang satu meter dan berbobot 200 kilogram, ditemukan pada 2 November saat pekerjaan perbaikan untuk sebuah bioskop.

Bom itu rusak akibat pengerjaan di lokasi pembangunan, membuat operasi menjadi lebih rumit. Namun spesialis militer berhasil menjinakkan perangkat itu dan akan diledakkan pada Senin (16/12/2019).

Warga dalam radius 1,5 kilometer dievakuasi, dan pasokan gas di rumah-rumah dalam jarak 500 meter dari lokasi diputus.

Beberapa lalu lintas udara dan layanan kereta api juga ditangguhkan.

Lebih dari 1.000 anggota pasukan keamanan dan sekitar 250 sukarelawan ambil bagian dalam operasi evakuasi.

Kantor berita AGI melaporkan, evakuasi lebih dari setengah populasi Brindisi yang berjumlah sekitar 87.000 orang dimulai pada Sabtu lalu. Bahkan, 217 tahanan dipindahkan ke fasilitas penjara lain saat evakuasi dilakukan.

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Internasional
7 hari lalu

Ngerinya Perang Yugoslavia, Sniper Tembaki Warga Bosnia hanya untuk Bersenang-Senang

Internasional
1 bulan lalu

Kualifikasi Piala Dunia Italia Vs Israel, Demonstran Bentrok dengan Polisi di Luar Stadion Udine

Internasional
1 bulan lalu

Italia Segera Akui Negara Palestina

Internasional
1 bulan lalu

Bukan Hanya PM Italia, Bos Perusahaan Senjata Leonardo Dilaporkan ke ICC Kasus Genosida Gaza

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal