Twitter memperkenalkan serangkaian tindakan selama setahun terakhir seperti memberikan label, peringatan, membatasi unggahan, serta memimalisasi penghapusan konten yang tak sesuai.
Dorsey yakin langkah-langkah itu bisa mendorong percakapan lebih bermanfaat dan sehat serta mengurangi dampak buruk.
Penghapusan akun Trump menuai kritik dari beberapa politisi Partai Republik dengan alasan keputusan itu membungkam hak kebebasan berbicara presiden.
Kanselir Jerman Angela Merkel, melalui juru bicaranya, juga mengecam keputusan itu karena membatasi kebebasan berekspresi.