"Kemewahan modern berarti bertanggung jawab secara sosial dan lingkungan," kata CEO Burberry, Marco Gobbetti.
Dia mengaku saat ini sedang memproses label Burberry agar lebih berkelas.
Hingga akhir Maret, secara fisik Burberry menghancurkan 28,6 juta poundsterling produk jadi mereka, jumlah itu naik dari 26,9 juta pound dari 2017, termasuk 10 juta pound produk kecantikan seperti parfum.
Burberry mengaku pihaknya tengah menggandeng perusahaan mewah yang berkesinambungan, Elvis & Kresse, untuk mengubah 120 ton bahan kulit untuk dijadikan produk baru selama lima tahun ke depan.
"Kepercayaan ini adalah inti bagi kami di Burberry dan kunci kesuksesan jangka panjang kami."
"Kami berkomitmen untuk menerapkan kreativitas yang sama ke seluruh bagian Burberry seperti yang kami lakukan untuk produk kami," kata Gobbetti.
Dia berharap desainer baru Riccardo Tisci, mantan bintang Givenchy yang merancang kostum untuk Beyonce dan Madonna, dapat mengubah rumah mode Inggris yang klasik.