China Siap Terima Indonesia di BRICS: Kami Sambut Mitra yang Sepemikiran!

Anton Suhartono
Lin Jian menegaskan China siap menerima Indonesia menjadi anggota BRICS (Foto: AP)

BEIJING, iNews.id - China siap menerima Indonesia menjadi anggota BRICS, kelompok negara-negara berkembang. Indonesia menyatakan keinginan bergabung ke dalam BRICS saat KTT di Kazan, Rusia, pekan lalu serta telah memulai prosesnya.

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri (kemlu) China Lin Jian mengatakan, pemerintahannya siap menyambut lebih banyak mitra yang sepemikiran, termasuk Indonesia, di BRICS.

Lin menyebut, sebagai platform penting bagi pasar yang sedang tumbuh serta negara berkembang untuk meningkatkan kerja sama dan mewujudkan kepentingan bersama, BRICS telah menjadi kekuatan positif dan stabil demi kebaikan internasional.

Menurut Lin, Indonesia merupakan negara berkembang serta pasar yang sedang tumbuh sehingga sangat penting. Indonesia juga telah melibatkan diri secara aktif dalam kerja sama "BRICS Plus" dalam beberapa tahun terakhir.

"BRICS adalah mekanisme yang terbuka dan inklusif, dan kami menyambut lebih banyak mitra yang sepemikiran, termasuk Indonesia, untuk bergabung dengan keluarga BRICS," kata Lin, dikutip dari Xinhua, Selasa (29/10/2024).

Menlu RI Sugiono sebelumnya mengatakan, bergabungnya Indonesia ke BRICS merupakan wujud dari kebijakan luar negeri bebas-aktif. Indonesia, kata dia, perlu bentuk berpartisipasi di setiap forum dunia, tak terkait dengan blok-blok tertentu.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Nasional
37 menit lalu

Pengacara Klaim Roy Suryo cs Dikriminalisasi: Ada Penyelundupan Pasal

Buletin
17 jam lalu

Cemburu Berujung Maut di Condet: Pria Tusuk Teman Hingga Tewas, Polisi Ungkap Kronologi Lengkap

Internasional
19 jam lalu

Viral, Kuil Tua di China Ludes Terbakar gara-gara Ulah Iseng Turis

Buletin
1 hari lalu

Ngeri! 110 Anak Direkrut Teroris Lewat Game Online dan Instagram

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal