Morgan, seorang kandidat doktor, menyebut perang Israel di Gaza adalah buah dari kebijakan luar negeri paling destruktif yang pernah dibuat AS.
“Pemerintah Amerika tidak menyadari sejauh mana mereka kehilangan legitimasi dalam isu-isu seperti hak asasi manusia dan hukum internasional,” ujarnya.
Mohammad Qasim, anggota Gerakan Pemuda Palestina, mengatakan Israel memiliki sejarah menyerang Gaza selama Ramadhan.
“Dan sekarang kita menyaksikan sesuatu yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam sejarah umat manusia. Itu adalah genosida tepat di depan mata kita, sesuatu yang kita saksikan secara real time, dan itu adalah sesuatu yang belum pernah dilihat oleh dunia sebelumnya,” ujarnya.