Dicecar Kapan Rusia Hentikan Perang, Menlu Sergei Lavrov Walk Out dari Pertemuan G20 di Bali

Anton Suhartono
Sergei Lavrov walk out dari pertemuan menlu G20 di Bali (Foto: Reuters)

NUSA DUA, iNews.id - Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov walk out dari pertemuan menlu (FMM) G20 di Bali, Jumat (8/7/2022). Lavrov keluar dari ruang pertemuan setelah para menlu negara Barat menyerukan diakhirinya perang serta pemblokiran gandum Ukraina.

Menurut Lavrov, para menlu telah menyia-nyiakan kesempatan untuk mengatasi masalah perekonomian global di pertemuan itu seraya mencela perwakilan negara Barat yang menyampaikan 'kritik hiruk pikuk'.

Invasi Rusia ke Ukraina serta dampaknya terhadap ketahanan pangan dan energi mendominasi pertemuan yang digelar tertutup itu. Sayangnya FMM berakhir tanpa adanya pernyataan bersama.

Ini menjadi pertemuan tatap muka pertama antara Rusia dan para menlu Barat sejak invasi ke Ukraina pada 24 Februari lalu.

Kedatangan Lavrov di pertemuan itu disambut dengan pertanyaan oleh peserta lain, seperti "Kapan Anda akan menghentikan perang?" dan "Mengapa Anda tidak menghentikan perang?"

Lavrov hadir sejak sesi pertama pertemuan dan langsung dihujani pertanyaan-pertanyaan itu dari para menlu negara Barat. Dia memandang pertemuan ini telah menyimpang dari topik utama dan berubah menjadi kritik hiruk pikuk terhadap Federasi Rusia.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
1 jam lalu

Putin Tak Perintahkan Uji Coba Senjata Nuklir, tapi...

Nasional
4 hari lalu

Indonesia Kerja Sama dengan Rusia, Bikin Kapal Cepat Ramah Lingkungan

Internasional
4 hari lalu

Gawat! Rusia Siap-Siap Uji Coba Senjata Nuklir

Internasional
4 hari lalu

Putin Tanggapi Serius Rencana Amerika Uji Coba Senjata Nuklir

Internasional
5 hari lalu

Putin Ungkap Kelebihan Drone Torpedo Nuklir Poseidon, Melaju Lebih Cepat dari Kapal Perang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal