Dikejar Polisi setelah Terobos Pos Pemeriksaan, Militan Meledakkan Diri

Umaya Khusniah
Militan Pakistan yang diduga akan melakukan serangan bom bunuh diri di Islamabad malah meledakkan diri saat dikejar polisi. (Foto: Reuters)

Kepala polisi Islamabad Sohail Zafar menjelaskan, polisi melakukan pengejaran setelah mobil itu enggan berhenti di sebuah pos pemeriksaan.

"Saat dikejar, orang-orang di dalam mobil meledakkan diri. Selain seorang polisi tewas, empat petugas lain dan dua warga sipil luka," katanya.

Zafar awalnya mengatakan ada seorang laki-laki dan perempuan di dalam mobil. Seorang juru bicara polisi kemudian mengatakan keberadaan perempuan itu tidak dapat diverifikasi.

Taliban Pakistan mengklaim bom mobil itu. Mereka mengatakan aksi itu sebagai balas dendam atas pembunuhan salah satu pemimpin mereka.

"Kami bertanggung jawab atas serangan bunuh diri terhadap musuh Islam," tulis Tehreek-e-Taliban Pakistan (TTP), sebuah kelompok payung Islam Sunni dan kelompok sektarian dalam sebuah pernyataan. 

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Alasan Sakit, Richard Lee Batal Diperiksa Polisi Hari Ini

Nasional
2 hari lalu

Rekrutmen SIPSS Polri 2026: Jadwal, Syarat, Cara Daftar dan Jurusan yang Dibuka

Megapolitan
2 hari lalu

Nahas, Lansia di Bekasi Tewas usai Terseret Arus Banjir

Megapolitan
4 hari lalu

Polisi Periksa 2 Pria yang Diduga Masturbasi di Bus Transjakarta

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal