Dia menambahkan, pria AS mengalami luka tembak serius dan kini dirawat di rumah sakit. Istrinya juga mengalami luka parah, namun tak mengancam jiwa.
Sementara itu terdakwa ketiga ditangkap di tempat terpisah.
Polisi juga menahan dua lainnya yang diduga membantu para terdakwa kabur dari tahanan pengadilan serta memberikan pistol dan pisau.
Para terdakwa menghadapi ancaman hukuman mati atas tuduhan perdagangan narkoba, meskipun hukuman itu jarang diterapkan di Thailand.