Donald Trump Keluar dari Rumah Sakit Setelah Dirawat akibat Covid-19

Anton Suhartono
Donald Trump meninggalkan rumah sakit Walter Reed (Foto: AFP)

WASHINGTON, iNews.id - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump, Senin (5/10/2020) waktu setempat, meninggalkan rumah sakit militer Walter Reed setelah menjalani perawatan akibat Covid-19.

Mengenakan masker, Trump melangkah keluar dari rumah sakit yang berada di luar Washington DC itu. Dia tampak memberikan tanda jempol ke atas saat memasuki kendaraan yang membawanya menuju helikopter Marine One.

Trump dirawat di rumah sakit sejak Jumat setelah kondisinya menurun akibat terinfeksi virus corona. Namun pada Senin pagi dia mengumumkan akan meninggalkan rumah sakit militer Walter Reed untuk melanjutkan perawatan di Gedung Putih.

Sebelum keluar dari RS, pria 74 tahun itu sempat menyampaikan pesan di Twitter segera memulai kampanye pilpres AS.

"Akan segera kembali ke jalur kampanye. Berita palsu hanya menampilkan polling palsu," katanya, di Twitter.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
3 jam lalu

Trump Puji Anwar Ibrahim: Tanda Tangan Anda Menarik!

Internasional
4 jam lalu

Helikopter dan Jet Tempur F-18 AS Jatuh di Laut China Selatan saat Jalankan Misi Rutin

Internasional
6 jam lalu

Shut Down Pemerintah AS Mungkin sampai Akhir November, Rekor Terlama Sepanjang Sejarah

Internasional
7 jam lalu

AS Kirim Gugus Tempur Kapal Induk, Venezuela: Ancaman Paling Serius sejak 100 Tahun!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal