Pemungutan suara melalui pos sudah lama diberlakukan. Pada pilpres 2016, sekitar 1 dari 4 surat suara diberikan melalui pos. Namun tahun ini jumlahnya diperkirakan jauh lebih banyak.
Partai Demokrat mendorong pemungutan suara melalui pos sebagai cara aman di tengah pandemi Covid-19. Sementara Trump dan Partai Republik menyerukan agar pendukung datang langsung ke TPS pada 3 November.
Lebih lanjut Trump membantah laporan Axios bahwa dia akan mengumumkan kemenangan pada Selasa malam sekalipun hasil pemnghitungan Electoral College belum final.