“Dinas Rahasia mengatakan kepada saya, 'Anda tidak bisa melakukannya'. Saya mengatakan, harus melakukannya. Saya ingin berada di sana. Mereka menjawab, 'Anda tidak bisa melakukannya'," kata Trump, menirukan perkataan petugas Dinas Rahasia.
"The Atlantic" belum menanggapi bantahan Donald Trump.
Pesaing Trump dalam pilpres AS dari Partai Demokrat, Joe Biden, mengomentari laporan The Atlantic. Dia menekankan komitmennya untuk membantu militer.
"Jika artikel Atlantic benar, maka ini adalah penanda lain tentang seberapa dalam ketidaksetujuan Presiden Trump dan saya mengenai peran seorang Presiden Amerika Serikat," kata Biden.
"Jika saya mendapat kehormatan melayani sebagai panglima tertinggi berikutnya, saya ingin memastikan, para pahlawan akan kita tahu bahwa saya =mendukung mereka dan menghormati pengorbanan mereka, selalu," ujarnya, lagi.