Duh! 5 Ekor Singa Kabur dari Kebun Binatang, Begini Akhirnya....

Antara
Ilustrasi singa betina dewasa. (Foto: Reuters)

SYDNEY, iNews.id – Lima ekor singa di Kebun Binatang Taronga di Sydney, Australia, kabur dari kandangnya. Hal itu sempat memicu penetapan status darurat singkat oleh otoritas setempat, Rabu (2/11/2022).

Menurut pejabat lokal, seekor singa dewasa dan empat anaknya terlihat berada di luar kandang utama mereka.

“Singa-singa itu terpantau di area kecil dekat kandang utama itu, di mana pagar setinggi enam kaki membatasi mereka dari tempat lain di kebun binatang tersebut,” ungkap manajemen Kebun Binatang Taronga lewat pernyataannya.

“Semua orang yang berada di lokasi dievakuasi ke zona aman. Empat singa dengan tenang kembali ke kandangnya dan satu anak singa lainnya berhasil dibius. Anak singa itu kini sudah siuman dan kondisinya sehat,” bunyi pernyataan itu lagi.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
6 hari lalu

Airlangga Ungkap Tanah Merauke Baik untuk Pertanian, Lebih Unggul dari Australia

Internasional
27 hari lalu

Pasukan Thailand Gerebek Kasino di Kamboja, Temukan 5 Singa dan Beruang Kurus Kering

Internasional
27 hari lalu

Israel Tuding Negara-Negara Barat Gagal Lindungi Orang Yahudi

Internasional
30 hari lalu

Pria Muslim yang Cegah Penembakan Komunitas Yahudi di Australia Dapat Sumbangan Rp27 Miliar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal