Duh, Ibu Ini Habiskan 20 Jam Hilangkan Ratusan Mainan yang Tersangkut di Rambut Anak

Umaya Khusniah
Ibu menghabiskan 20 jam menghilangkan ratusan mainan yang tersangkut di rambut putrinya. (Foto: Lisa Tschirlig Hoelzle))

Abigail tidur di pangkuan Lisa agar rambutnya tak makin kusut. Lisa pun tak bisa benar-benar tidur. 

Lisa bisa saja memotong rambut Abigail yang panjang untuk menghilangkan mainan itu. Namun dia merasa akan sedih jika harus memotong rambut putrinya. 

Keesokan hari, Lisa pergi ke toko untuk membeli segala perlengkapan yang mungkin bisa dipakai melepaskan mainan itu dari rambut. Rekan ibunya menyarankan agar menggunakan minyak mineral dan Lisa menemukan sisir anti kusut untuk mencoba menyelesaikan misinya. 

"Saya menangis, tapi Abigail menghiburku dan Noah merasa sedih atas apa yang sudah dia lakukan," katanya. 

Setelah 20 jam, akhirnya semua mainan itu berhasil dilepaskan dari rambut Abigail. Lisa pun lega tak harus memotong rambut putrinya.

Pengalaman Lisa ini sebenarnya sudah terjadi awal tahun lalu, namun belakangan, kisahnya kembali viral. 

Kemasan mainan memang memperingatkan pengguna untuk menjauhkan mereka dari rambut. Pembuat Bunchems akhirnya juga merilis video yang menjelaskan cara menghilangkannya dari rambut.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Seleb
3 hari lalu

Gigi Hadid Bikin Pangling, Rambut Pirang Berubah Jadi Hitam Pekat

Internet
2 bulan lalu

Cara Buka Akun Facebook yang Terkunci dengan Langkah Mudah dan Aman

Internet
2 bulan lalu

Facebook Jadi Ladang Konten Radikal dan Terorisme, Ini Faktanya!

Megapolitan
2 bulan lalu

Pria Di Bojonggede Bogor Tewas Terlilit Kawat gegara Tak Pinjamkan Uang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal