Tak ada penjelasan mengenai provinsi-provinsi apa saja yang dipangkas atau digabung serta dampaknya terhadap para PNS.
Sekjen Partai Komunis Vietnam To Lam pada Desember 2024 mengatakan, lembaga pemerintah tidak boleh menjadi tempat berlindung bagi pejabat yang lemah. Tidak jelas apakah perampingan struktur pemerintah ini juga terkait dengan pernyataannya itu atau tidak.
"Jika kita ingin memiliki tubuh yang sehat, terkadang kita harus minum obat pahit dan menahan rasa sakit untuk mengangkat tumor," kata Lam.