Gajah Paling Kesepian Ini Hidup Sendirian 20 Tahun, Muncul Petisi Minta Dipindahkan

Djairan
Gajah bernama Anne yang dijuluki "gajah paling kesepian di Inggris". (Foto: Reuters)

LONDON, iNews.id – Hampir 400.000 orang telah menandatangani petisi agar seekor gajah yang dijuluki “gajah paling kesepian di Inggris” segera dipindahkan. Orang-orang berharap gajah bernama Anne itu dapat berjumpa hewan sejenisnya kembali, setelah 20 tahun hidup sendirian.

“Dia mungkin meyakini dirinya adalah gajah terakhir yang ada di dunia,” ujar Adrian Lanfear, mantan karyawan Taman Safari Longleat, penggagas petisi tersebut, dikutip Mirror, Selasa (9/2/2021).

Anne, adalah gajah Asia dan pemain sirkus terakhir Inggris. Dia diselamatkan oleh Taman Safari Longleat dari Super Circus milik Bobby Robert pada 2011, setelah video Anne dipukul dan ditusuk dengan garpu rumput oleh karyawan sirkus sempat viral di internet.

Anne dipaksa melakukan trik sirkus selama lebih dari 50 tahun sebelum diselamatkan. Dia saat ini tinggal di kandang mewah di Wiltshire, Inggris, di mana dia bebas berkeliaran sesuka hatinya. Namun, orang-orang khawatir akan kualitas hidupnya karena sendirian.

Aktivis hewan, termasuk aktris Inggris Joanna Lumley, meminta agar Anne dipindahkan dari Wiltshire ke penangkaran gajah Elephant Haven di Limousin, Prancis. Tujuannya agar Anne bisa bergaul dengan gajah lain, karena di alam liar gajah betina hidup dalam kawanan.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Internasional
20 hari lalu

Aktivis Greta Thunberg Ditangkap di Inggris saat Demo Pro-Palestina, Dijerat UU Terorisme

Nasional
21 hari lalu

KBRI London Adukan Bonnie Blue ke Pemerintah Inggris Buntut Hina Bendera Merah Putih

Seleb
30 hari lalu

Miss Earth 2019 Lirabica Murka Gajah di Mason Elephant Park and Lodge Bali Dicoret-coret Cat!

Internasional
31 hari lalu

Raja Charles Umumkan Perkembangan Pengobatan Kanker

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal