Gambaran Dahsyatnya Wabah Covid India, Pasien Loncat dari RS dan Mayat Jatuh dari Ambulans

Anton Suhartono
Jenazah korban Covid terlempar dari ambulans di Madhya Pradesh, India, saat dibawa ke krematorium (Foto: NDTV)

NEW DELHI, iNews.id - India benar-benar kewalahan diterjang badai Covid-19. Bukan hanya mereka yang antre mendapat perawatan di rumah sakit, para pasien pun tertekan hingga ada yang bunuh diri.

Di Benggala seorang pasien Covid-19 laki-laki melompat dari atap rumah sakit karena frustasi. Diduga dia lompat terkait keterbatasan oksigen.

Tekanan juga dialami warga yang mengetahui dirinya atau anggota keluarga dinyatakan positif Covid-19. Di Patna, seorang pekerja kereta api membunuh istrinya secara sadis begitu mengetahui pasangannya terpapar virus corona. Setelah itu pelaku bunuh diri dengan loncat dari apartemen.

Kejadian lain yang tak kalah ngeri, jenazah korban Covid-19 jatuh dari ambulans Distrik Vidisha, Madhya Pradesh, karena begitu banyak mayat yang dibawa ke krematorium. Ambulans melaju terlalu cepat sehingga jenazah terlempar dari pintu.

India mencetak rekor penambahan harian tertinggi kasus infeksi yakni 352.991 orang dengan 2.812 korban meninggal. Ibu Kota Delhi merupakan daerah paling parah terdampak pandemi Covid-19, melaporkan 1.777 kematian dalam 5 hari. Angka resmi kematian akibat Covid-19 itu sebenarnya diragukan karena tak menggambarkan realitas di lapangan.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
5 hari lalu

Ngeri! Gajah Ngamuk Bunuh 20 Orang di India

Nasional
18 hari lalu

Menkes Pastikan Super Flu Tak Mematikan seperti Covid-19: Gak Usah Khawatir

Nasional
22 hari lalu

Situasi Terkini di Kapel Kolese Kanisius Jakarta Tempat Jenazah Romo FX Mudji Sutrisno Disemayamkan

Internasional
25 hari lalu

Heboh, Jemaah Pria Loncat dari Lantai Atas Masjidil Haram

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal