Heboh, Saling Cinta Pria 78 Tahun Menikah dengan Remaja 18 Tahun

Anton Suhartono
Pernikahan Rashed dan Halima menyita perhatian publik (Foto: Istimewa)

MANILA, iNews.id - Pernikahan melibatkan pasangan beda usia sangat jauh menghebohkan Filipina. Seorang pria 78 tahun menikah dengan remaja perempuan 18 tahun belum lama ini. Keduanya lebih cocok disebut sebagai kakak dan cucu, namun cinta bisa membuat semuanya menjadi buta.

Media lokal melaporkan, pengantin laki-laki, Rashed Mangacop, belum pernah menikah sebelumnya. Demikian halnya dengan sang perempuan, Halima Abdullah, yang sama sekali belum pernah berhubungan dengan pria mana pun.

Keduanya pertama kali bertemu di sebuah pesta di Provinsi Cagayan 3 tahun silam. Setelah itu Rashed bekerja di perusahaan ayah Halima. Keduanya menjadi semakin dekat sejak itu.

Meski usia mereka berbeda jauh, hubungan keduanya direstui orangtua Halima hingga memberikan restu untuk menikah.

Menurut ibu Halima, menantunya belum pernah menikah dengan siapa pun alias masih lajang. Oleh karena itu, dia percaya Rashed bisa menjadi suami setia bagi putrinya. Dia menepis anggapan orang bahwa pernikahan itu terjadi kerena perjodohan.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Seleb
2 hari lalu

Ranty Maria Gelar Bridesmaid Proposal, Hari Pernikahan dengan Rayn Wijaya Makin Dekat!

Internasional
5 hari lalu

Ngeri! Pesta Tahun Baru Dilempar Granat, Puluhan Orang Luka

Seleb
9 hari lalu

Selamat! Putri Gordon Ramsay Resmi Menikah dengan Perenang Adam Peaty

Internasional
17 hari lalu

Sadis! Israel Bombardir Pesta Pernikahan di Tempat Pengungsian Gaza

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal