Horor! Blok Apartemen 31 Lantai di Hong Kong Ludes Terbakar, 4 Orang Tewas

Anton Suhartono
Blok apartemen di Hong Kong terbakar hebat, Rabu (26/11/2025) sore waktu setempat, empat orang tewas dalam peristiwa tersebut. (Foto: AP)

HONG KONG, iNews.id - Blok apartemen di Hong Kong terbakar hebat, Rabu (26/11/2025) sore waktu setempat. Sedikitnya empat orang tewas dalam peristiwa mengerikan tersebut.

Beberapa gedung apartemen dalam satu kompleks, masing-masing berlantai 31, di Dstrik Tai Po ludes terbakar, meninggalkan asap hitam tebal ke langit.

Video dan foto yang beredar menunjukkan, api melahap setiap lantai bangunan tinggi tersebut.

Stasiun televisi RTHK, mengutip keterangan pejabat kepolisian setempat, melaporkan beberapa penghuni masih terjebak di dalam gedung yang terbakar. Namun Departemen Pemadam Kebakaran Hong Kong, saat dikonfirmasi, belum memiliki angka pasti mengenai jumlah orang yang terjebak.

Dua orang dilaporkan dalam kondisi kritis setelah menderita luka bakar parah.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Megapolitan
3 jam lalu

Momen Damkar Evakuasi Penghuni Apartemen Jaksel yang Terjebak di Lift

Megapolitan
1 hari lalu

Kebakaran Sekolah Tzu Chi di PIK Jakut, Diduga akibat Disambar Petir

Megapolitan
4 hari lalu

Tersangka Kebakaran Gedung Terra Drone di Jakpus Berpotensi Bertambah, Siapa?

Megapolitan
6 hari lalu

Tabung Gas Bocor, Rumah Makan di Bogor Selatan Hangus Terbakar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal