Hotel Terbakar Hebat, 4 Orang Tewas dan 10 Lainnya Luka-Luka

Umaya Khusniah
Hotel Levana Suites di Lucknow India terbakar. (Foto: Deepak Gupta/HT photo)

LUCKNOW, iNews.id - Sebuah hotel di Lucknow, India terbakar hebat. Empat orang tewas dalam kebakaran yang diduga akibat korsleting listrik ini. 

Kebakaran terjadi pada Senin (5/9/2022). Dua orang yakni pemilik dan manajer hotel ditahan petugas untuk dimintai keterangan.

Selain empat korban tewas, sedikitnya 10 orang dilaporkan luka dalam insiden ini. 

Awalnya, 10 orang dilarikan ke rumah sakit sipil Shyama Prasad Mukherjee. Dari jumlah tersebut, dua dinyatakan meninggal, tujuh sedang menjalani perawatan dan sisanya sudah dibolehkan pulang. 

Tak lama kemudian, dua orang lagi dilarikan ke rumah sakit. Namun keduanya dinyatakan meninggal dunia kemudian.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Internasional
9 jam lalu

Terungkap! Ini Alasan PM India Modi Tak Hadiri KTT ASEAN, Ada Kaitan dengan Trump

Megapolitan
17 jam lalu

Kebakaran Gudang Dekorasi Pesta di Jaktim, Diduga akibat Korsleting Listrik

Internasional
1 hari lalu

Heboh Kebakaran di Marina Bay Sands, Asap Hitam Tebal Membubung dari Atap

Megapolitan
1 hari lalu

Terungkap! Penyebab Kebakaran yang Tewaskan Lansia di Penjaringan Jakut

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal