"Ketika platform dan pemerintah berusaha membungkam media, itu memberi tahu bahwa kami melakukan tugas untuk meminta pertanggungjawaban para penguasa. Kami akan terus mendokumentasikan kebenaran dan berdiri teguh demi keadilan," katanya.
India juga memblokir belasan akun YouTube Pakistan, termasuk milik beberapa media mainstream berita Pakistan.
Akses ke akun Instagram mantan perdana menteri Pakistan dan kapten kriket Imran Khan juga telah diblokir di India.
Pemblokiran ini pertama kali dilaporkan jurnalis teknologi Amerika Serikat, Taylor Lorenz di User Magazine. Disebutkan pemblokiran Instagram tersebut akibat konflik terbaru India dan Pakistan.