Dalam satu video lainnya di medsos, seorang prajurit Pakistan tampak melindungi Varthaman dari amukan massa. Dia berteriak "cukup" ketika massa memukuli wajah pilot nahas tersebut.
Kementerian Informasi Pakistan juga merilis video yang menunjukkan bagaimana Varthaman dengan mata tertutup kain, memberikan pernyataan, "Saya terluka dan saya minta air minum".
Dia kemudian mengungkapkan nama dan pangkatnya sebelum dengan sopan menepis pertanyaan tentara Pakistan.
"Saya tak seharusnya memberitahu hal itu," katanya.
Tak lama kemudian, militer Pakistan merilis video yang menunjukkan sang pilot sudah kondisi lebih "santai", tanpa penutup mata. Dia berterima kasih kepada tentara Pakistan, lalu meminum tehnya.