Iran Deklarasikan Kemenangan atas AS di PBB terkait Pemberlakuan Sanksi

Anton Suhartono
Hassan Rouhani (Foto: AFP)

TEHERAN, iNews.id - Presiden Iran Hassan Rouhani mendeklarasikan kemenangan atas Amerika Serikat (AS) setelah Dewan Keamanan PBB menolak permintaan pemerintahan Presiden Donald Trump untuk memberlakukan kembali sanksi PBB yang dicabut pada 2015.

Rouhani menilai Iran telah meraih kemenangan di bidang politik, hukum, dan diplomatik di PBB atas AS.

“Alasan kemenangan ini semata-mata terletak pada dukungan dan perlawanan rakyat. Kehebatan AS telah runtuh (seperti) hegemoni global yang mereka pikir telah dimiliki," kata Rouhani, dikutip dari AFP, Rabu (23/9/2020).

Pada akhir pekan lalu, AS secara sepihak menyatakan, sanksi PBB terhadap Iran, yang dicabut sejak 2015 sebagai imbalan atas perjanjian nuklir atau rencana kesepakatan bersama JCPOA, kembali berlaku. Namun langkah itu ditolak oleh sekutu utama AS di Eropa yang juga ikut meneken JCPOA, yakni Inggris, Prancis, dan Jerman.

Presiden Prancis Emmanuel Macron mengatakan Eropa tidak akan berkompromi dengan AS atas langkahnya untuk mengaktifkan kembali sanksi tersebut.

Rouhani belum mengomentari pernyataan Macron tersebut.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
14 jam lalu

Senat AS Sahkan Resolusi Larang Trump Serang Venezuela Lagi

Internasional
23 jam lalu

Gagal Lindungi Presiden Maduro dari Serangan AS, Komandan Paspampres Venezuela Dipecat

Internasional
1 hari lalu

Kapal Tanker Rusia Diserbu dan Disita Amerika, Ini Tanggapan Keras Moskow

Internasional
1 hari lalu

Trump Ungkit Hadiah Nobel Perdamaian Lagi, Sebut Norwegia Bodoh

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal