Iran Kembali Tuduh AS sebagai Dalang Penyebaran Wabah Virus Corona

Ahmad Islamy Jamil
Pendeta Syiah, Mehdi Taeb. (Foto: Alarabiyah)

TEHERAN, iNews.idIran kembali menuduh Amerika Serikat (AS) sebagai biang kerok penyebaran wabah virus corona (Covid-19) di Negeri Persia. Kali ini, tuduhan tersebut dilontarkan oleh pendeta Syiah, Mehdi Taeb, salah satu orang dekat Pemimpin Tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei.

“Virus ini adalah sesuatu yang dibuat dan disebarkan oleh para murid Iblis. Sumbernya adalah Amerika,” ungkap Mehdi Taeb, pekan lalu, seperti dikutip Alarabiyah, Selasa (7/4/2020).

Taeb adalah pimpinan Ammar, lembaga think tank yang berperan sebagai penasihat Khamenei. Saudara Mehdi, Hossein Taeb, adalah kepala Organisasi Intelijen Korps Pengawal Revolusi Islam (IRGC).

“(AS) melihat bahwa Iran telah menjadi obor panduan bagi dunia, sehingga menciptakan virus ini untuk menutup sumber bimbingan Ilahi,” klaimnya.

“Dikatakan bahwa pengetahuan tersebar dari Qom (kota di Iran) ke dunia. Mereka (AS) memahami ini dengan baik dan datang untuk memadamkan obor ini. Pemadaman obor ini bakal menjadi bencana umat manusia,” ujar Taeb menambahkan.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Internasional
5 menit lalu

Hancur Lebur, Ini Penampakan Pesawat Kargo UPS yang Jatuh dan Meledak di Louisville AS

Internasional
19 menit lalu

Pesawat Kargo UPS MD-11 Jatuh dan Terbakar di Louisville AS

Internasional
12 jam lalu

Dick Cheney Mantan Wapres Amerika Serikat Meninggal di Usia 84 Tahun

Internasional
16 jam lalu

Cawalkot Muslim New York Zohran Mamdani Unggul dalam Polling, Kalahkan Jagoan Trump

Internasional
16 jam lalu

Pilwalkot New York, Kandidat Muslim Zohran Mamdani Siap Ukir Sejarah

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal