Israel-Lebanon di Ambang Perang Besar, PBB Desak Dua Pihak Tahan Diri

Anton Suhartono
PBB berupaya mencegah perang besar Israel dan Lebanon pasca-serangan ke Majdal Shams di Dataran Tinggi Golan yang menewaskan 12 orang (Foto: EPA-EFE)

BEIRUT, iNews.id - Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) berupaya mencegah perang antara Israel dan Lebanon pasca-serangan ke Majdal Shams, kota di Dataran Tinggi Golan, yang diduduki Israel. Serangan terhadap playground dan lapangan sepak bola itu menewaskan sedikitnya 12 orang dan melukai 35 lainnya.

Sebagai respons serangan roket dari Lebanon itu, Israel mengerahkan jet-jet tempurnya untuk menggempur beberapa kota. 

Militer Israel mengklaim telah menargetkan markas Hizbullah. Padahal Hizbullah sebelumnya membantah keterlibatannya dalam serangan roket di Majdal Shams. 

Koordinator Khusus PBB untuk Lebanon Jeanine Hennis-Plasschaert serta kepala pasukan penjaga perdamaian PBB UNIFIL, Aroldo Lazaro, mengeluarkan pernyataan bersama mengenai serangan roket di Majdal Shams.

"Kami menyesalkan kematian warga sipil -anak-anak kecil dan remaja- di Majdal Shams," bunyi pernyataan bersama, dikutip dari Al Jazeera, Minggu (28/7/2024).

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
15 jam lalu

Nah, Pengacara Militer Israel Kumpulkan Bukti Kejahatan Perang di Gaza

Internasional
19 jam lalu

Menhan Israel: Erdogan Hanya Bisa Lihat Gaza lewat Teropong!

Internasional
19 jam lalu

200 Warga Sipil Terjebak di Terowongan Jalur Gaza

Internasional
3 hari lalu

Israel Kecam Keputusan Turki Tangkap Netanyahu, Sebut Erdogan Tiran

Internasional
3 hari lalu

Turki Keluarkan Surat Perintah Penangkapan untuk Netanyahu, Ini Komentar Hamas 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal