NEW DELHI, iNews.id - Jasad bayi baru lahir ditemukan di toilet pesawat AirAsia dalam penerbangan menuju India, Rabu (26/7/2018). Jenazah bayi itu dalam kondisi terbungkus kertas tisu.
Dilaporkan AFP, Kamis (26/7/2018), kru kabin penerbangan domestik AirAsia menemukan jasad bayi itu pada Rabu (26/7/2018). Jasadnya ditemukan beberapa menit sebelum pesawat mendarat di New Delhi, India.
Polisi India menangkap seorang perempuan berusia 19 tahun yang diduga merupakan ibu bayi tersebut.
"Dokter dari tim medis di Bandara Internasional Delhi mengonfirmasi bahwa bayi itu dikirim ke pesawat," demikian pernyataan AirAsia.
AirAsia menyebut semua penumpang perempuan ditanyai oleh petugas, sebelum tersangka berhasil diidentifikasi dan ditahan. Tersangka merupakan ibu yang melahirkan bayi tersebut.