Jepang Berencana Kembangkan Lebih dari 10 Jenis Rudal Sekaligus

Ahmad Islamy Jamil
Seorang anggota Pasukan Bela Diri Jepang berdiri di dekat peluncur rudal (ilustrasi). (Foto: Reuters)

TOKYO, iNews.id – Pemerintah Jepang berencana untuk mengembangkan lebih dari sepuluh jenis rudal secara simultan atau bersamaan. Untuk mewujudkan rencana itu, Kementerian Pertahanan setempat telah mengajukan anggaran sebesar 5 triliun yen (sekitar Rp571 triliun).

Surat kabar Yomiuri Shimbun pada Kamis (1/12/2022) melaporkan, rencana tersebut menjadi bagian dari program negeri samurai untuk meningkatkan kemampuan pertahanannya. Dengan begitu, Jepang diharapkan punya kemampuan untuk membalas serangan pihak luar, dan langsung menyerang pangkalan musuh.

Rencana yang diajukan Kemhan Jepang itu antara lain mencakup pengembangan rudal darat, laut, dan udara yang diluncurkan dalam jangkauan yang bervariasi, termasuk dengan kendaraan luncur hipersonik.

Menurut rencana awal, pengerahan rudal permukaan-ke-kapal Tipe 12 yang dimodernisasi akan dimulai setelah 2026. Rudal itu memiliki jangkauan lebih dari 1.000 km.

Sementara, pengujian prototipe rudal berkecepatan tinggi yang membawa kendaraan luncur dijadwalkan berlangsung pada 2027. Jika hasil uji coba itu sukses, rudal tersebut bakal dikerahkan setelah 2030. Tokyo juga tengah mempertimbangkan pengembangan versi rudal yang diluncurkan dari kapal selam.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Internasional
14 jam lalu

Menggemaskan! Kucing Ini Dilantik sebagai Kepala Stasiun di Jepang

Internasional
2 hari lalu

Top! Tuna Sirip Biru Laku Terjual Rp54 Miliar dalam Lelang di Tokyo

Seleb
5 hari lalu

Panas! Bebizie Meradang usai Dituduh Flexing Liburan ke Jepang

Seleb
5 hari lalu

Anggota DPRD Bebizie Pamer Tas Hermes Rp250 Jutaan saat Liburan di Jepang, Ini Fotonya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal