Kapal Titanic II Berlayar Perdana pada 2022, Jelajahi Rute Titanic

Anton Suhartono
Gambar kapal Titanic II (Foto: Blue Star Line)

BEIJING, iNews.id - Kapal Titanic II, replika dari Titanic yang karam di Atlantik pada 12 April 1922, kini dalam pembutan di China. Titanic II dijadwalkan berlayar pada 2022 mengikuti rute pelayaran pendahulunya yang gagal.

Proyek pembuatan Titanic II sebenarnya sudah berlangsung beberapa tahun lalu, namun terputus di tengah jalan karena alasan keuangan. Kini pembuatannya dilanjutkan di galangan China. Kabin Titanic II didesain sama seperti aslinya.

Perbedaannya, kapal senilai 500 juta dolar AS atau sekitar Rp7,5 triliun itu sudah dilengkapi dengan teknologi navigasi dan keselamatan yang modern, termasuk banyak skoci.

Pelayaran akan dimulai dari Dubai, Uni Emirat Arab, menuju Southampton, Inggris, lalu dilanjutkan ke New York, melalui Laut Atlantik Utara.

"Kapal akan melakoni pelayaran awal, membawa penumpang dari Southampton ke New York," kata kepala Blue Line, Clive Palmer, kepada MSN, seperti dilaporkan kembali Tribune News Sevice, Rabu (24/10/2018).

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Seleb
2 tahun lalu

Kabar Duka, Pemain Film Titanic Bernard Hill Meninggal Dunia

Internasional
2 tahun lalu

5 Kapal Terbesar di Dunia, Berukuran Raksasa dan Kalahkan Titanic

Internasional
3 tahun lalu

Transkrip Diduga Percakapan Terakhir Awak Kapal Selam Wisata Titanic Bocor, Bagaimana Kesahihannya?

Internasional
3 tahun lalu

Kapal Selam Wisata Titanic Meledak, Begini Sosok Pilot di Mata Teman-Teman

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal