Kejam, Pria Ini Masukkan Putrinya ke Mesin Cuci lalu Diputar Setelah Cekcok dengan Istri

Anton Suhartono
Seorang pria di AS tega memasukkan putrinya berusia 2 tahun ke mesin cuci lalu diputar setelah cekcok dengan istri (Foto: PA)

NEW HAMPSHIRE, iNews.id - Seorang pria di Amerika Serikat (AS) tega menyiksa putrinya berusia 2 tahun dengan cara keji. Dia memasukkan putrinya ke dalam mesin cuci lalu memutarnya dalam peristiwa pada Rabu pekan lalu.

Pelaku, Michael Higgins (34), asal New Hampshire, ditangkap polisi di rumahnya pada Minggu (12/9/2021) setelah dilaporkan istri dan didakwa dengan penyiksaan anak di bawah umur.

Hasil pemeriksaan polisi mengungkap, peristiwa itu didasari percekcokan antara Higgins dengan istrinya. Dia melampiaskan kemarahan dengan menyiksa balita darah dagingnya. 

Sebelum kejadian Higgins bertengkar dengan istrinya namun polisi tak mendapati tanda-tanda kekerasan fisik.

Sang istri mengetahui perbuatan Higgins lalu buru-buru mematikan mesin cuci. Korban langsung dilarikan ke rumah sakit dengan luka ringan.

"Ibunya dengan cepat mencegahnya dan mengeluarkan putrinya dari mesin pengering," kata polisi, dikutip dari New York Post, Rabu (15/9/2021).

Selain kasus kekerasan anak, Higgins juga didakwa berperilaku sembrono serta melakukan ancaman kriminal.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
9 jam lalu

KTT G20 di Afrika Selatan Tetap Akan Hasilkan Keputusan meski Diboikot Trump

Internasional
16 jam lalu

Diboikot Trump, KTT G20 di Afrika Selatan Jalan Terus

Internasional
17 jam lalu

Trump Boikot KTT G20 di Afrika Selatan, Ini Jawaban Pedas Presiden Ramaphosa

Internasional
2 hari lalu

Shut Down Pemerintah Berakhir Setelah 43 Hari, Ini Janji Trump kepada Warga AS

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal