Surat kabar Jerman, Muenchener Merkur, dengan mengutip surat kabar lokal Garmisch-Partenkirchen, Tagblatt melaporkan, ada banyak siswa sekolah di dalam kereta.
Gambar-gambar di media sosial menunjukkan, gerbong-gerbong kereta bertingkat terjebak di antara cabang-cabang pohon dan terguling di tanggul. Ada pula gambar yang memperlihatkan orang-orang dibawa dengan tandu dan berdiri di atas rel.