Dalam pernyataan, CNN Brasil, Record TV, dan media pemerintah, Brazil Communication Company (EBC), mengungkap telah menarik wartawan dari tugas di lapangan setelah wawancara tersebut.
Serikat wartawan untuk Distrik Federal, Brasilia, menyerukan kepada media untuk menangguhkan peliputan langsung terhadap Bolsonaro.
Bolsonaro beberapa kali meremehkan pandemi virus corona, salah satunya membadingkan Covid-19 dengan flu.
Dia juga menentang pemberlakuan jarak sosial di negara-negara bagian dan kota dengan alasan langkah tersebut akan merusak perekonomian.
Virus corona telah menginfeksi lebih dari 1,6 juta orang di Brasil, dengan lebih dari 66.000 orang meninggal.