Korut Laporkan Kasus Covid Pertama, Kim Jong Un Perintahkan Lockdown Nasional

Anton Suhartono
Kim Jong Un perintahkan lockdown nasional menyusul temuan kasus Covid-19 pertama di Korut (Foto: KCNA via Reuters)

SEOUL, iNews.id - Pemimpin Korea Utara (Korut) memerintahkan penerapan lockdown di semua wilayah negaranya menyusul temuan kasus Covid-19, Kamis (12/5/2022). Ini merupakan laporan resmi pertama kasus infeksi virus corona di Korut sejak pandemi pada awal 2020.

Otoritas mengungkap kasus infeksi melibatkan subvarian Omicron BA.2 di Ibu Kota Pyongyang, namun tak memberikan rincian lebih lanjut, termasuk sumber penularannya.

"Ada insiden darurat terbesar di negara ini, pada lubang di bagian terdepan karantina darurat kami, yang telah disimpan dengan aman selama 2 tahun 3 bulan terakhir sejak Februari 2020," demikian laporan kantor berita KCNA.

Laporan mengungkap, sampel orang yang terinfeksi itu diperoleh pada 8 Mei.

Sementara itu Kim memerintahkan semua kota dan kabupaten di-lockdown untuk mencegah penyebaran. Pemerintah juga akan memasok peralatan medis cadangan darurat.

Temuan kasus pertama Covid-19 ini disampaikan saat Kim memimpin pertemuan Partai Pekerja membahas tanggapan terhadap wabah virus corona.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
6 hari lalu

Duh, Korut Tembakkan Roket Artileri saat Menhan AS Hegseth Berkunjung ke Perbatasan Korsel

Internasional
6 hari lalu

Profil Kim Yong Nam Mantan Kepala Negara Korea Utara yang Meninggal, Diplomat Kawakan

Internasional
6 hari lalu

Mantan Kepala Negara Korea Utara Kim Yong Nam Meninggal Dunia

Internasional
12 hari lalu

Korea Utara Tembakkan Rudal dari Laut 3 Hari Jelang KTT APEC di Korea Selatan

Internasional
17 hari lalu

Trump dan Kim Jong Un Akan Bertemu Pekan Depan?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal